Ciputra Group Segera Launching Rumah Subsidi di Citra Maja Raya

Memiliki rumah pribadi adalah impian bagi setiap orang. Sayangnya, harga rumah yang semakin meningkat pesat setiap tahun justru membuat sebagian orang kesulitan mendapatkan hunian sebagai kebutuhan utamanya.

Terlebih apabila Anda memiliki penghasilan yang tidak cukup besar, tentu akan kesulitan mengumpulkan dana pembelian rumah. Inilah yang melatarbelakangi hadirnya rumah subsidi Ciputra khusus untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

Dibangun dan dikembangkan langsung oleh Ciputra Group, rumah subsidi tersebut bisa Anda jumpai di kawasan Kota Baru Terpadu seluas 2.600 Ha Citra Maja Raya. Didukung dengan sejumlah fasilitas publik dan area komersil yang lengkap, tentu rumah subsidi Ciputra banyak dinantikan oleh masyarakat yang ingin tinggal di Barat Jakarta. Apakah Anda salah satunya? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Siapa yang dimaksud Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR)?

Rumah subsidi di Citra Maja Raya hanya diperuntukkan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah. Dalam hal ini, kategori penghasilan rendah adalah masyarakat yang hanya memiliki income atau pendapatan bulanan maksimal Rp4 juta serta berhak membeli rumah tapak. Program rumah subsidi pada dasarnya dicetuskan oleh pemerintah Indonesia, mengingat masih banyak masyarakat yang kesulitan atau tidak mampu membangun rumah, serta memiliki daya beli rumah yang begitu rendah.

Unit Rumah Subsidi di Citra Maja Raya

Baca Juga: Rumah Dekat stasiun Tangerang

Rencananya, dalam waktu dekat, tepatnya pada 27 April 2019, akan ada ratusan unit rumah subsidi yang diluncurkan di Citra Maja Raya dengan sistem Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Hal ini dikarenakan untuk bisa membangun rumah subsidi, developer harus melengkapi persyaratan yang ditentukan oleh pemerintah pusat. Salah satunya yaitu ketersediaan infrastruktur jalan. Rumah subsidi di Citra Maja Raya ini dinamakan Griya Nusa Indah.

Dibanderol dengan harga terjangkau

Perlu diketahui, Citra Maja Raya merupakan kawasan kota terpadu yang juga mengusung konsep Transit Oriented Development (TOD). Artinya, dalam satu kawasan hunian telah tersedia berbagai fasilitas umum serta area komersial yang mendukung kebutuhan Anda dan keluarga sehari-hari. Dari segi transportasi pun Anda akan dimudahkan dengan adanya bus shuttle serta lokasi perumahan yang sangat dekat dari Stasiun KRL Maja.

Soal harga sendiri, rumah subsidi Ciputra dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau oleh Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Cluster Griya Nusa Indah ditawarkan dengan harga Rp 119 Juta, bebas PPN. Dapatkan juga kemudahan cara bayar KPR DP 5% dicicil 5X dan bunga KPR yang disubsidi oleh pemerintah.